BPBD TTU Segera Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Setelah Verifikasi Lapangan

- Senin, 9 Januari 2023 | 16:38 WIB
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten TTU, Yosefina Lake.  (Gusty Amsikan/VN)
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten TTU, Yosefina Lake. (Gusty Amsikan/VN)

VICTORY NEWS TTU - Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) melalui, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat mengirimkan tim ke sejumlah lokasi terdampak bencana di wilayah tersebut.

Langkah tanggap darurat tersebut diambil menyusul hujan deras yang mengakibatkan bencana longsor dan banjir yang merusak pemukiman warga setempat.

Baca Juga: Sebanyak 80 Unit Rumah Warga di TTU Rusak Dilanda Bencana Longsor dan Angin Kencang

"Tim sekarang sedang bergerak ke lokasi-lokasi terdampak bencana yang tidak sempat diinformasikan. Kalau sejak awal kejadian kita kantongi informasi, kita langsung turun,"ungkap Kepala BPBD Kabupaten TTU, Yosefina Lake, Senin (9/1/2023).

Menurut Yosefina, pihaknya mengirimkan tim untuk turun langsung dan melihat sejauh mana tingkat kerusakan akibat bencana di lokasi-lokasi yang terdampak bencana.

Baca Juga: Simak Capaian Kinerja Kejaksaan Negeri TTU Pada Semua Bidang Sepanjang Tahun 2022

Dengan langkah tersebut, bantuan yang nantinya disalurkan dapat menjawab kebutuhan masyarakat terdampak bencana.

"Kita akan turun dan menyalurkan bantuan kepada beberapa desa yang perlu dibantu, terutama yang benar-benar butuh bantuan secepatnya," jelasnya.

Baca Juga: Dinahkodai Roberth Jimmy Lambila, Kejari TTU Didapuk Sebagai Kejari Tipe B Terbaik se-Indonesia

Ia menambahkan, BPBD Kabupaten TTU juga telah melaporkan bencana tersebut kepada Pemerintah Pusat, guna mendapat dukungan dan perhatian.

Bantuan sementara yang akan diberikan merupakan bantuan tanggap darurat, seperti seng, sembako, peralatan rumah tangga, pakaian, selimut dan tikar.

Baca Juga: Tiga Hari Menghilang Seorang Guru Honorer Ditemukan Tak Bernyawa Dalam Sumur

Ia berharap bantuan tersebut dapat menjawab kebutuhan masyarakat terdampak bencana.***

Editor: Gusty Amsikan

Tags

Terkini

X