Launching Tahapan Pemilu, Ketua KPU Minta Partisipasi Semua Pihak Sukseskan Pemilu Berkualitas

- Rabu, 15 Juni 2022 | 09:17 WIB
Ketua KPUD Kabupaten TTU, Paulinus Lape Feka, memberikan hard copy Peraturan KPU Nomor 3 tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu 2024, kepada perwakilan Polres TTU. (Gusty Amsikan/VN)
Ketua KPUD Kabupaten TTU, Paulinus Lape Feka, memberikan hard copy Peraturan KPU Nomor 3 tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu 2024, kepada perwakilan Polres TTU. (Gusty Amsikan/VN)

VICTORY NEWS TTU - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), menggelar kegiatan nonton bareng Peluncuran Tahapan Pelaksanaan Pemilu tahun 2024 secara daring yang digelar serentak seluruh Indonesia.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Kantor KPU TTU, Selasa, (14/6/2022), sekira pukul 19.30 Wita.

Acara itu dihadiri Ketua KPU dan anggota Bawaslu Kabupaten TTU, Bupati TTU yang diwakili Kabag Tata Pemerintahan, Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri TTU, perwakilan Komandan Kodim 1618/TTU, Kesbangpol Kabupaten TTU, Sekretaris KPU dan sejumlah pimpinan Partai Politik dan OKP.

Baca Juga: Dugaan Pengrusakan Fasilitas Air Minum, Polisi Bakal Klarifikasi Semua Pihak

Kegiatan yang dihelat di Kantor KPU itu dibuka Ketua KPU, Paulinus Lape Feka.

Dalam acara tersebut Paulinus mengatakan KPU telah mengagendakan tahapan Pemilu 2024 dimulai pada 14 Juni 2022.

Penentuan tanggal ini merujuk pada ketentuan perundangan yang mengharuskan tahapan pemilu digelar 20 bulan sebelum hari pemungutan suara.

Suasana kegiatan nonton bareng Peluncuran Tahapan Pelaksanaan Pemilu tahun 2024 secara daring di KPU TTU.
Suasana kegiatan nonton bareng Peluncuran Tahapan Pelaksanaan Pemilu tahun 2024 secara daring di KPU TTU.

Sesuai ketentuan tersebut diputuskan hari pemungutan suara jatuh pada Rabu tanggal 14 Februari 2024.

"Pada malam hari ini, dilaunching secara serentak di seluruh Indonesia. Kalau dihitung mulai dari 14 Februari 2024 hari pemungutan suara dihitung mundur, pada hari ini tepat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara,” ujar Paulinus.

Baca Juga: DPRD Soroti Aksi Pungli Dengan Iming-Iming Bantuan Rumah

Ia berharap momentum tersebut dapat dijadikan sebagai media informasi agar disosialisasikan kepada masyarakat atas tahapan pemilu yang mulai dilakukan.

Bawaslu, Partai Politik serta semua komponen terkait diminta berperan serta menyukseskan proses tahapan pemilu dengan menyebarkan informasi kepada masyarakat agar target meningkatkan kualitas demokrasi dapat tercapai.

Baca Juga: JPU Limpahkan Perkara Alkes RSUD Kefamenanu ke Pengadilan Tipikor Dengan Dakwaan Kolusi

Halaman:

Editor: Gusty Amsikan

Tags

Terkini

X