Polres TTU Buka Gerai Vaksin Untuk Pelajar, Lansia dan Masyarakat Umum

- Minggu, 13 Februari 2022 | 09:19 WIB
Kapolres TTU, AKBP Mohammad Mukhson, menyemangati salah satu siswi yang sedang divaksin petugas kesehatan. (VN/Gusty Amsikan)
Kapolres TTU, AKBP Mohammad Mukhson, menyemangati salah satu siswi yang sedang divaksin petugas kesehatan. (VN/Gusty Amsikan)

VICTORY NEWS TTU - Dalam rangka mendukung Pemerintah menyukseskan program vaksinasi, Polres Timor Tengah Utara (TTU), kembali membuka gerai vaksin dosis satu dan dua kepada pelajar, lansia dan masyarakat umum.

Vaksinasi digelar di SMP Satap Negeri Oemasi, Kecamatan Insana, Kabupaten TTU. Jenis vaksin yang disediakan adalah vaksin Pfizer.

Sementara, berdasarkan rekapan data, jumlah pelajar, lansia dan masyarakat umum yang mengikuti vaksin sebanyak 252 orang.

Baca Juga: Rumah Program 'Tekun Melayani Plus' Resmi Ditempati Warga

Vaksinasi yang diprakarsai Polres TTU semata untuk melayani warga yang sibuk dan membantu masyarakat dalam memperoleh vaksin.

"Kami berterimakasih banyak kepada masyarakat yang antusias menerima vaksin. Untuk sementara vaksin Sinovac masih kosong sehingga kita gunakan Pfizer. Semoga pandemi cepat berlalu sehingga masyarakat bisa beraktivitas seperti sediakala," Ungkap Kapolres TTU, AKBP Mohammad Mukhson, Sabtu (12/2/2022), kepada Victorynews.id.

Baca Juga: Pemkab TTU Umumkan Hasil Seleksi Administrasi PTT

Ia menambahkan, kegiatan vaksinasi tersebut terselenggara atas kerja sama Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten TTU.

Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap memakai masker dan menjaga jarak dalam setiap aktivitas.

Vaksinasi yang digelar di SMP Negeri Satap Oemasi, dihadiri langsung Kapolres TTU dan sejumlah perwira di jajaran Polres TTU.***

Editor: Gusty Amsikan

Tags

Terkini

X